About Me

header ads

Latih Kemandirian, SMK One Mondoluku adakan Pengembaraan Wings Tapak Merah

 

PramukaNews | Sabtu, 04/11/2023 telah terselenggara Perkemahan Sabtu Minggu (Persami) dalam rangka pengembaraan tali koor dan wings tapak merah. Acara yang dilaksanakan di halaman SMK One Mondoluku tersebut berlangsung selama selama dua hari, yakni mulai hari Sabtu 04 November 2023 pukul 16.00 WIB sampai dengan  hari Minggu 05 November 2023 pukul 08.00 WIB keesokan harinya. Kegiatan yang diadakan oleh Dewan Ambalan putra Gajah Mada dan Dewan Ambalan Putri Kencono Wungu ini diikuti oleh sebanyak 12 peserta inti yang nantinya akan menjadi penerus Dewan Ambalan. 


Ada banyak macam rangkaian kegiatan yang diikuti oleh peserta dalam persami ini. Diantaranya upacara, pendirian tenda, jelajah alam, renungan pramuka Penegak, pencarian tali koor Pramuka Penegak dan wings tapak merah, dan senam pagi


Menurut Kak Nur Hanafi, S. Pd selaku pembina satuan di pangkalan tersebut menyampaikan bahwasanya kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk dari pelaksanaan program adat ambalan dan juga untuk melatih kemandirian adik-adik peserta. Selain itu Kak Hanafi juga berharap dari kegiatan persami tersebut dapat menjadi pendekatan hubungan dengan masyarakat agar bisa lebih mengenalkan Gerakan Pramuka di lingkungan masyarakat. 

"Semoga adik-adik bisa lebih mandiri dan memiliki mental yang berani untuk berhubungan dengan masyarakat. Selain itu juga melatih mereka nantinya sebagai generasi penerus Ambalan Gajah Mada dan Kencono Wungu ini,"jelasnya.


Kegiatan pun diakhiri dengan upacara penutupan sekaligus penyematan Tali koor Pramuka Penegak dan Wings Tapak Merah bagi mereka yang telah menyelesaikan tugas dan tantangan selama kegiatan berlangsung kemarin.


Jurnalis : Fathimatuz Zuhro - 19035

Editor : Adlal Hidayat - 18048




Posting Komentar

0 Komentar