About Me

header ads

Pramuka SMAN 8 Bone Berbagi Ifthar dan Buka Puasa Bersama


PramukaNews I Bone - Dalam rangka menyemarakkan bulan suci ramadan, Ambalan Jend. Muh. Yusuf & Elly Saelan Gerakan Pramuka Gugus Depan 11.073 dan Gugus Depan 11.074 Pangkalan SMA Negeri 8 Bone melaksanakan kegiatan berbagi ifthar dan buka puasa bersama, Minggu (7/4/2024).

Kegiatan berbagi ifthar ini dilaksanakan saat menjelang buka puasa di beberapa masjid yang berada di Kec. Kajuara, Kab.Bone. Ifthar yang dibagikan berjumlah 50 paket, dimana 10 paket ifthar dibagikan ke beberapa masjid.

Selain itu, kegiatan berbagi ifthar ini juga dapat melatih semangat dan motivasi anggota Gerakan Pramuka Ambalan Jend. Muh. Yusuf & Elly Saelan, untuk saling berbagi kepada sesama dan mengharapkan keberkahan di bulan Ramadhan ini.

Setelah melaksanakan kegiatan berbagi ifthar di beberapa masjid, selanjutnya dilanjutkan dengan buka puasa bersama yang dilaksanakan di Aula UPT SMA Negeri 8 Bone. Kegiatan buka puasa bersama ini, dihadiri oleh kakak Ketua Mabigus Gerakan Pramuka Pangkalan SMA Negeri 8 Bone, Kak Dra. Andi Sukmawati Andi Zubaer, M.Si., kakak Wakasek Bidang Kesiswaan, kakak Pembina Gerakan Pramuka Putra & Putri, kakak Purna beserta seluruh anggota Gerakan Pramuka Ambalan Jend. Muh. Yusuf & Elly Saelan.

Terdapat beberapa agenda dalam kegiatan buka puasa bersama ini, diantaranya ceramah agama yang dibawakan oleh Ust. Jubaer, B.A., yang merupakan Alumni International University Of Africa (IUA), Sudan Afrika Utara. Kemudian dilanjutkan dengan buka puasa bersama, dan ibadah shalat maghrib bersama, lalu diakhiri dengan makan malam bersama.

"Saya ucapkan terima kasih kepada pembina, dan pengurus yang telah meyelenggarakan kegiatan ini dengan penuh persiapan. Saya juga berharap, semoga momentum ini bisa kita jadikan sebagai ajang silahturahmi dan berbagi pengalaman antara kakak purna dan adek-adeknya supaya kedepan nanti tercipta kolaborasi yang kuat," ujar Kak Dra. Andi Sukmawati Andi Zubaer, M.Si selaku Ketua Majelis Pembimbing Gugus Depan 

Jurnalis: Nabila Agusti Rahayu - 24131
Editor: Satria Jaya - 21009

Posting Komentar

0 Komentar