About Me

header ads

Agenda Sidang Musyawarah Ambalan Pramuka SMAN 23 Bone

PramukaNews I Bone - Musyawarah Ambalan merupakan forum tertinggi di tingkat Ambalan bagi Pramuka Penegak untuk menetapkan kebijakan, mengevaluasi program kerja, menerima laporan pertanggungjawaban, dan memilih pengurus baru, yang mencerminkan nilai demokrasi dan kebersamaan. Untuk mencapai tujuan tersebut Pengurus Dewan Ambalan Saguni Dewa dan Ambalan Panca Darma Gerakan Pramuka Gugus Depan 06. 053 dan Gugus Depan 06. 054 yang berpangkalan di UPT SMAN 23 Bone.

Kegiatan Musyawarah Ambalan Saguni Dewa dan Ambalan Panca Darma Gerakan Pramuka Gugus Depan 06. 053 dan Gugus Depan 06. 054 yang berpangkalan di UPT SMAN 23 Bone dihadiri langsung oleh Kak Satria Jaya, S.Pd.I.,Gr selaku Ketua Gugus Depan 06. 053 dan Kak Rosnawati, S.Pd.I selaku Ketua Gugus Depan 06. 054. Selain itu, hadir pula para Purna Ambalan, Para Pengurus Dewan Ambalan, Para Dewan Kehormatan Penegak, Para Pramuka Penegak dan Anggota Gerakan Pramuka Gugus Depan 06. 053 dan Gugus Depan 06. 054 yang berpangkalan di UPT SMAN 23 Bone.

Adapun agenda persidangan dalam Kegiatan Musyawarah AmbalanSaguni Dewa dan Ambalan Panca Darma Gerakan Pramuka Gugus Depan 06. 053 dan Gugus Depan 06. 054 yang berpangkalan di UPT SMAN 23 Bone terdiri atas Sidang Pendahuluan, Sidang Pembahasan dan Sidang Penutup. 

Sidang Pendahuluan diawali dengan Pembahasan Tata Tertib Musyawarah Ambalan yang dipimpin langsung oleh Kak Melani Azzahra selaku Ketua Pimpinan Sidang sementara. Kegiatan dilanjutkan dengan Pengesahan Agenda Sidang, Pengesahan Kuorum dan Pemilihan Presidium Sidang. Dilanjutkan dengan penyerahan Palu sidang dari Presidium Sidang sementara kepada Pimpinan Sidang Terpilih.

Kegiatan dilanjutkan dengan Sidang Pembahasan diawali dengan Penyampaian, Pembahasan dan Pengesahan Laporan Pertanggungjawaban Pengurus Dewan Ambalan Saguni Dewa dan Ambalan Panca Darma Gerakan Pramuka Gugus Depan 06. 053 dan Gugus Depan 06. 054 yang berpangkalan di UPT SMAN 23 Bone. Setelah itu dilanjutkan dengan Pembagian Komisi untuk melaksanakan Sidang Pleno di masing-masing komisi untuk memilih dan menentukan Ketua dan Sekretaris masing-masing Komisi. Sidang Komisi terdiri atas 3 Pembahasan yakni Komisi A membahas tentang Syarat Calon Ketua Dewan Ambalan dan Mekanisme Pemilihan, Komisi B membahas tentang Rancangan Program Prioritas Pengurus Dewan Ambalan untuk masa bakti berikutnya serta Komisi C membahas rekomendasi.

Pada Sidang Paripurna, secara bergantian Masing-masing ketua komisi dan Sekretaris komisi menyampaikan dan memaparkan hasil sidang komisinya dilanjutkan dengan Pembahasan dan Pengesahan Hasil Sidang Komisi. Kegiatan dilanjutkan dengan Sidang Pleno untuk memilih dan mengesahkan Ketua Dewan Ambalan Saguni Dewa dan Ambalan Panca Darma Gerakan Pramuka Gugus Depan 06. 053 dan Gugus Depan 06. 054 yang berpangkalan di UPT SMAN 23 Bone untuk masa bakti 2026. 

Pada kegiatan Musyawarah Ambalan Tahun 2026 ini menetapkan dan mengesahkan secara aklamasi Kak Muh. Nur Alif sebagai Ketua Dewan Ambalan Saguni Dewa dan Kak

Aulia Ramadhani sebagai Ketua Dewan Ambalan Panca Darma Gerakan Pramuka Gugus Depan 06. 053 dan Gugus Depan 06. 054 yang berpangkalan di UPT SMAN 23 Bone masa bakti 2026.

Kegiatan Musyawarah Ambalan diselenggarakan di Kompleks UPT SMAN 23 Bone Jalan Pendidikan Kelurahan Kahu Kec. Bontocani Kab. Bone, Sulawesi Selatan.

Jurnalis: Kak Satria Jaya - 21009

Posting Komentar

0 Komentar